MICE  

Skywalk Terpanjang di Jakarta Dibangun Tahun ini, Panjangnya Hingga 700 meter

DINAS Bina Marga DKI Jakarta tengah gencar membangun jembatan layang atau ‘skywalk’ untuk mengintegrasikan antar moda transportasi di Jakarta. Tujuannya untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi warga saat berpindah moda angkutan umum.

Seperti pada akhir bulan lalu, ‘skywalk’ Kebayoran resmi beroperasi dan menghubungkan dua koridor Transjakarta dengan moda KRL Jabodetabek. Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Hari Nugroho pun mengincar pembangunan ‘skywalk’ di Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Hari mengungkapkan ‘skywalk’ di Lebak Bulus akan jadi jembatan terpanjang di Jakarta dengan panjang hingga 700 meter.

“Ya itu nanti terpanjang di Jakarta sampai 700 meter. Rencananya dibangun tahun ini,” kata Hari di Penjaringan, Jakarta Utara, Kamis (2/2).

Dengan panjang hampir dua kali lipat ‘Skywalk’ Kebayoran, anggaran yang dibutuhkan pun akan hampir dua kali lipat ‘Skywalk’ Kebayoran yang menelan dana Rp52 miliar. “Ya hampir Rp100 miliar lah,” tuturnya.

Jembatan layang ini akan menghubungkan dua halte Transjakarta serta Stasiun MRT Lebak Bulus. “Supaya nanti yang dari arah Ciputat bisa langsung masuk ke ‘Park and ride’ Dishub dan naik dari situ, lalu jalan ke (stasiun) MRT nanti pecah arah satu ke (stasiun) MRT satu ke halte Transjakarta,” ungkapnya.

Namun demikian, ia belum dapat memastikan kapan tepatnya jembatan layang itu akan dibangun karena masih dalam proses perencanaan. Kemudian, Hari juga mengatakan masih memerlukan waktu untuk proses lelang. (OL-12)


Sumber: mediaindonesia.com